DESAIN APLIKASI PENCARIAN KATA BERDASARKAN TERJEMAHAN AL QUR’AN PADA TELEPON SELULAR BERBASIS ANDROID

Roman Gusmana, Eviana Tjatur Putri, Hadriansa Hadriansa

Abstract


Paper ini dirancang menggunakan Editor Eclipse yang merupakan editor Java dalam pengembangan aplikasi berbasis sistem operasi Android. Dalam hal ini, aplikasi yang dirancang akan memberikan informasi terjemahan Al-Qur’an berdasarkan kata kunci pencarian maupun surah dan ayat yang dimasukkan.Aplikasi pencarian ini bekerja dengan menggunakan fungsi LIKE pada perintah SQL (query), yaitu dengan mencari data yang didalamnya mengandung kata yang mirip dengan kata kunci pencarian. Dalam hal ini, aplikasi bekerja dengan mencari kata dalam record data terjemahan Al-Qur’an berdasarkan kata kunci pencarian. Hal tersebut juga sama dengan pencarian terjemahan berdasarkan surah dan ayat yang dimasukkan.Implementasi dari aplikasi ini adalah memberikan informasi kepada pengguna tentang terjemahan Al-Qur’an dengan cepat dan mudah. Selain itu pengguna tidak dibatasi oleh ketersediaan akses internet dalam menggunakan aplikasi ini, karena aplikasi ini bekerja dengan database terjemahan Al-Qur’an yang ditambahkan di dalam sistem Android pada telepon selular.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.