EVALUASI TATA KELOLA TEKNOLOGI INFORMASI DENGAN MENGGUNAKAN COBIT 4.0 DOMAIN DS (DELIVERY AND SUPPORT) DAN AI (ACQUIRE AND IMPLEMENTATION)

Ahmad Ishaq

Abstract


Teknologi Informasi (TI) telah berkembang menjadi suatu teknologi yang sangat membantu bahkan menentukan tingkat kinerja sebuah perusahaan. Dalam rangka meningkatkan kinerja, Bina Sarana Informatika (BSI) telah didukung oleh teknologi informasi. Dengan bantuan TI (teknologi Informasi), proses kerja atau proses bisnis yang terjadi di dalamnya dapat dilakukan dengan baik dan efesien. Penelitian ini mencoba memberikan suatu usulan model Tata Kelola TI untuk Bina Sarana Informatika (BSI) dengan mengacu kepada standar COBIT (Control Objective for Information and Related Technology) Versi 4.0.
Metodologi penelitian dilakukan melalui analisa sementara dari peneliti dan identifikasi visi, misi dan tujuan organisasi. Selanjutnya dilakukan identifikasi management awareness terhadap fungsi aset TI yang dimilikinya dalam mendukung tercapainya visi dan misi lembaga melalui kuisioner.
Kita bisa melihat tingkat kematangan sistem infomasi layanan akademik dosen pada Bina Sarana Informatika (BSI) dengan melakukan penilaian current maturity melalui kuisioner dan wawancara kepada responden yang terkait dengan pengelolaan IT, Pelaksanaan tata kelola TI dilingkungan Bina Sarana Informatika (BSI), Jakarta sudah cukup baik, tetapi masih belum sesuai harapan, ini terlihat dari hasil proses pengolahan datanya yang sudah diatas dari kondisi Enterprise Current Status (2 Repeatable). Tingkat kematangan (Maturity Level) dari tata kelola yang dilakukan Bina Sarana Informatika (BSI), Jakarta.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.