ANALISIS KINERJA LAYANAN VOIP PADA JARINGAN HOTSPOT DENGAN PENDEKATAN PERPINDAHAN TERMINAL-CLIENT
Abstract
Layanan VoIP dimanfaatkan oleh end-user untuk melakukan komunikasi voice/speech melalui
jaringan komunikasi data. Layanan ini bekerja dengan dasar mekanisme dasar teknik mengubah sinyal
voice/speech dalam bentuk analog menjadi format data digital dan dikirimkan melalui jaringan komunikasi
data berbasis pengalamatan Internet Protocol (IP Address). Jaringan komunikasi data yang diduduki bisa
menggunakan media-transmisi wireless atau wireline. Pada penelitian ini layanan VoIP dijalankan melewati
jaringan wireless yang dikondisikan secara hotspot, tanpa privilege, dan diukur nilai kinerja yang didapatkan
pada skenario posisi-posisi terminal client untuk mengetahui hasil performasi layanan yang digunakan.
Pendekatan pengujian kinerja menggunakan perpindahan terminal-client dimana dilakukan dalam kondisi
indoorbuilding bertingkat. Pengujian dengan metode kuantitatif dan kualitatif dilibatkan dalam penelitian ini,
dimana parameter yang digunakan dalam pengukuran kinerja adalah: delay, jitter, packet-loss, dan r-factor;
sedangkan untuk pengujian kualitiatif menggunakan teknik Mean-Opinion-Score (MOS). Hasil pengujian
kuantitatif dan kualitatif secara umum memberikan penilaian cukup baik terhadap layanan VoIP yang
dijalankan
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.